Politeknik Negeri Manado Gelar Wisuda Luring dari 6 Jurusan

Admin
Admin
...

Kabarsulut.com - Politekni Negeri Manado melakukan sidang terbuka senat dies natalis ke-34 dan wisuda program ahli madya dan sarjana terapan pada Kamis (11/11) di Novotel Manado yang di hadiri langsung oleh Wali Kota Manado Andrei Angouw.

Dengan tema wisuda Membangun Polimdo Menuju Era Society 5.0 dengan Kolaborasi, Inovasi dan Kreativitas. " Hari ini adalah ketiga kalinya Polimdo melakukan wisuda secara luring di tahun ini dengan peserta sebanyak 500 lebih mahasiswa dari enam jurusan di 19 program studi" Kata Direktur.

Enam jurusan tersebut terdiri dari Teknik Mesin,Teknik Sipil, Teknik Elektro, Akuntansi, Pariwisata, dan Administrasi Bisnis.

Diharapkan kedepannya Polimdo semakin produktif, bukan hanya menciptakan lulusan yang pencari kerja tetapi pencipta kerja." Wisudawan saat ini,mereka bisa melewati pandemi dan bisa membangun diri dengan potensi yang maksimal," tambahnya.

Dra.Mareyke Alelo, MBA sebagai Direktur Utama Polimdo merasa bersyukur karena Wali Kota Manado menjanjikan jalan menuju Politeknik akan di buat oleh Pemerintah Kota Manado yang sudah cukup lama jalan di sana rusak parah.

"Terima kasih Pemerintah Kota Manado telah menjadi bagian penting di Politeknik Manado" Ujar Dirut Polimdo.

Beliau juga mengucapkan banyak selamat kepada adik-adik dan orang tua yang anaknya sudah wisuda hari ini. "Kembangkan diri kalian dan raihlah potensi supaya membanggakan diri sendiri dan keluarga" tutupnya.









BeritaKota Manado

Admin

Media digital berita Indonesia dan dunia terbaru, dan terpercaya.