Bangun BLK UPTP Kemenaker Minut, Bupati JG Tandatangani Serah Terima Lahan
Kabar Sulut.com - MINUT, Bupati Minahasa Utara (Minut) Joune Ganda SE, menandatanganan serah terima lahan dan bangunan dalam rangka transformasi Balai Latihan Kerja (BLK) serta penandatanganan nota kesepakatan peningkatan kompetensi antara Kementrian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dan pemerintah kabupaten Minahasa Utara,jumat (26/8/2022) di Kantor Kemnaker Jakarta
Pada kesempatan ini Menaker Dr.Hj.Ida Fauziyah menyampaian apresiasi kepada pemerintah kabupaten Minut yang telah menghibakan lahan dan bangunan untuk menjadi sarana pelatihan kerja bagi calon tenaga kerja handal.
"kami dari Kemnaker menyampaikan apresiasi kepada pemerintah kabupaten Minahasa Utara yang sudah menghibakan lahan dan bangunan untuk sarana pelatihan bagi para calon tenaga kerja"ucap Fauziyah
Sementara bupati JG berharap adanya BLK UPTP Kemnaker di Minahasa Utara,bisa melahirkan tenaga kerja yang handal.
"dengan hadirnya BLK UPTP Kemnaker di kabupaten Minahasa Utara, saya harap dapat meningkatkan mutu lulusan yang berkompeten dan memiliki daya saing yang tinggi, guna memenuhi tantangan dunia usaha dan dunia industri" ucap Ganda.
Ditempat yang sama, Kadisnaker Provinsi Sulut, Ir Erni Tumundo menginformasikan, ada 5 Provinsi yang turut menandatangani kesepakatan tersebut, diantaranya Provinsi Sulut, Bali, Riau, Sulteng dan Lampung. " Setelah penadatanganan akan ย di mulai proses pembangunan tahap pertama, untuk pembangunan work shop dan perkantoran disiapkan anggaran sebesar Rp 95 Miliard, " terang Tumundo. (JaneLape/red)